Somaliland Letak Batu Pertama Pembangunan Kedutaan di Addis Ababa, Ethiopia

Somaliland, negara yang mengaku terpisah dari Somalia meletakkan batu pertama pembangunan keudutaan besar mereka di Addis Ababa, Ethiopia.

Somalia tak mengakui kemerdekaan Somaliland meski telah berpuluh tahun terpisah. Ethiopia mengakui kemerdekaan Somaliland beberapa waktu lalu usai mendapat konsesi pelabuhan selama 50 tahun.

Sejak kemerdekaan Eritrea dari Ethiopia, Addis Ababa tak memiliki pesisir lagi. Upaya Ethiopia mengakui kemerdekaan Somaliland membuat marah Somalia yang kini telah melakukan kerja sama dengan Mesir dan Eritrea di bidang pertahanan selain dengan Turkiye.

Ethiopia memiliki wilayah bernama Somali dengan populasi berbahasa Somalia. Daerah ini dari sejarah merupakan bagian dari Somalia.

Mogadishu juga menuduh Ethiopia diam-diam mempersenjatai kelompok Al Shabab yang memerintah di wilayah pedesaan yang tak dijangkau pusat.

Al Shabab merupakan pecahan dari 
ICU yang pernah memerintah Somalia dan anti Ethiopia.

Mesir yang merasa dirugikan oleh kebijakan Ethiopia dalam pembangunan DAM, mulai memperkuat kerja sama dengan Somalia dan Sudan usai Addis Ababa meneken kontrak pembelian sejumlah kapal perang untuk membangun kembali angkatan laut Ethiopia yang pernah dilikuidasi.

Angkatan Laut Ethiopia akan berpusat di pelabuhan Somaliland yang juga dikelola oleh Uni Emirat Arab.

Ethiopia mempunyai jalur transportasi kerata api ke pesisir melalui Djibouti. Namun Ethiopia melihat perlu ada jalur alternatif selain dari Djibouti.


SHARE

About peace

    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Posting Komentar

Terbaru